7 Alat Pelindung Diri Kesehatan & Keselamatan Kerja (K3)

Memakai alat pelindung diri kesehatan & keselamatan kerja (K3) merupakan sebuah keharusan seorang pekerja sebelum bekerja. Hal tersebut untuk menjaga diri dari semua kemungkinan yang tidak diinginkan atau dapat menyebabkan kecelakaan hingga menelan korban jiwa.

Sebuah kecelakaan tak pernah memandang bulu dan waktu, hal tersebut mungkin terjadi kapan dan dimana saja. Dengan menggunakan alat pelindung diri, maka setidaknya akan mengurangi terjadinya kecelakaan dan meningkatkan keselamatan pekerja. Adapun jenis alat pelindung diri yang wajib dipakai adalah:

Safety Vest

Alat pelindung diri yang pertama adalah Safety Vest. Yaitu sebuah rompi yang terbuat dari bahan pilihan (polyester, nilon, drill) yang dilengkapi dengan reflektor (pemantul cahaya) di beberapa sisinya. Safety Vest umumnya berwarna kuning, oranye, merah, dan hijau muda.

Alat pelindung diri ini berguna untuk mencegah terjadinya kontak kecelakaan saat sedang bekerja. Selain itu juga mengurangi resiko saat terjadi kecelakaan bekerja dan mudah terlihat saat bekerja pada malam hari. Tentu angatlah penting digunakan untuk menjaga keamanan pekerja.

Safety Helmet

Kemudian berikutnya ada Safety Helmet, sebuah helm berbahan keras yang terbuat dari kevlar, plastik, atau surat resin. Safety Helmet sangatlah penting sebagai pelindung kepala, karena termasuk salah satu organ vital yang harus terjaga keamanannya.

Seorang pekerja harus memakai alat perlindungan diri satu ini untuk menjaga kepala dari kejatuhan suatu benda. Selain itu, juga melindungi kulit kepala dari teriknya panas sinar matahari saat bekerja.

Safety Shoes

Alat pelindung diri yang ketiga adalah Safety Shoes. Yaitu sebuah sepatu yang tidak hannya berbahan dari kulit saja, melainkan juga berbahan metal yang tebal. Safety Shoes berfungsi untuk menjaga kaki pekerja dari benda-benda tajam di sekitar area kerja.

Area kerja seperti proyek bangunan pasti terdapat banyak benda-benda tajam seperti paku, potongan seng, besi tajam, hingga aluminium. Maka dari itu seorang pekerja diharuskan menggunakan Safety Shoes demi keamanan dan kenyamanan saat bekerja, terutama bagi pekerja proyek bangunan

Safety Glasses

Alat pelindung diri selanjutnya adalah Safety Glasses, sebuah kacamata yang terbuat dari polycarbonate yang bening dan memiliki daya tahan kuat. Lensa kacamata ini dapat diubah warnanya sesuai dengan kebutuhan, framenya terbuat dari plastik polimer dengan tambahan kombinasi logam

Safety Glasses berguna sebagai pelindung mata dari debu, sinar cahaya tinggi, percikan api, dll. Kacamata ini umumnya digunakan oleh para teknisi mesin dan tukang las. Karena dibutuhkan untuk melindungi area mata dari benda-benda kecil yang dapat masuk atau melukai mata

Masker

Seorang pekerja sangatlah membutuhkan masker untuk melindungi dari debu dan aroma tidak sedap dan menyengat. Contoh seperti aroma bahan-bahan kimia dan serpihan kayu halus yang sangat berbahaya bagi pernafasan manusia.

Masker umumnya digunakan para pekerja kayu, laboratorium kimia, dan industri daur ulang. Harapannya dengan memakai masker, pernafasan para pekerja tetap menjadi sehat dan terlindungi dari segala hal yang tidak diinginkan

Gloves

Selanjutnya, alat pelindung diri yang kelima adalah Gloves. Yaitu sarung tangan yang menjaga telapak tangan pekerja dari segala hal berbahaya seperti percikan api, benda tajam, dan bahan kimia. Untuk bahan dari sarung tangan, biasanya menyesuaikan penggunaannya

Seorang pekerja bangunan biasanya menggunakan sarung tangan kain tebal, yang mana bertujuan untuk melindungi dari segala bahan tajam. Kemudian untuk tukang las menggunakan sarung tangan karet tebal, untuk menjaga dari percikan api. Untuk yang bekerja dalam laboratorium, biasanya menggunakan sarung tangan karet tipis

Ear Plug

Alat pelindung diri kesehatan & keselamatan kerja (K3) yang terakhir adalah Ear Plug. Yaitu sebuah penyumbat telinga yang berfungsi menjaga gendang telinga dari suara sangat keras. Hal tersebut dapat menjaga telinga dari ketulian dan kerusakan pada gendang telinga.

Itulah 7 alat pelindung diri kesehatan & keselamatan kerja (K3) yang harus digunakan para pekerja untuk kenyamanan dan keselamatan kerja. Berdisiplinlah menggunakan alat-alat pelindung di atas, karena untuk mengurangi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan saat bekerja